Sunday, October 6, 2019

Cerita Siti Mutmainah

Nama : Siti Mutmainah
Npm   : 1741010083
Kelas  : KPI B / 5

Kita hidup di dunia ini adalah sebagai makhluk sosial , yang tentunya mempunyai harapan dan tujuan hidup. Kita belajar , bekerja tak lain dan tak bukan itu adalah untuk bertahan hidup dan mencapai suatu keinginan. Tak heran ketika kita mempunyai harapan tapi tidaks sesuai dengan kenyataan, akan menimbulkan sebuah masalah. 

Tentu bukan hanya diri kita sendiri yang akan mengalami masalah sosial, tapi orang orang disekitar lingkungan kita juga pasti akan ada yang mengalami masalah sosial. Ketika di lingkungan sekitar kita banyak terjadi masalah sosial, apakah kita sebagai mahasiswa yang notabennya adalah harapan bangsa, kita akan tinggal diam menyaksikan semua masalah masalah itu berkembang di lingkungan masyarakat kita. Tentu kita harus menuntaskan dan mengakhiri masalah masalah tersebut. Dan inilah saatnya kita untuk melakukan analisis sosial.

Apa itu analisis sosial? Analisis sendiri sama artinya dengan analisa , yaitu dimana kita melakukan kegiatan yang bersifat meneliti, melihat, mengamati, membaca. Sedangkan sosial adalah segala sesuatu yang berkenaan dengan masyarakat. Jadi dapat disimpulkan bahwa analisis sosial adalah kegiatan atau usaha menganalisi/mengamati, membaca, melihat gejala sosail yang terjadi di masyarakat secara objektif.

Dalam analisis sosial juga terdapat unsur unsur nya,yaitu:
Masalah sosial, yaitu perbedaan antara harapan dan kenyataan. Jadi ketika kita menginginkan sesuatu dan ternyata kenyataannya tidak sesuai dengan harapan, maka itulah yang menyebabkan masalah sosial. Misalnya ketika kita bekerja keras, tiap hari, berharap akan menjadi kaya dan mempunyai banyak uang ,ternyata tidak begitu kenyataannya atau kemiskinan yang terjadi, maka masalah yang akan terjadi adalah , pencurian, perampokan , dan lain sebagainya

Sistem sosial, yaitu semua unsur sosial yang saling berhubungan antara satu sama lain dan dimana hubungan tersebut saling mempengaruhi dalam kesatuan sosial. Yang dimaksud disini adalah pemerintahan dalam lingkungan sosial tersebut yang menjadi acuan penyelesaian masalah sosial tersebut. Contohnya, jika pemerintah menyediakan lapangan pekerjaan yang banyak ,mungkin masalah seperti pencurian akan teratasi.

Lembaga, lembaga lembaga yang dimaksud disini adalah lembaga yang dapat menaungi masyarakat untuk menyelesaikan masalah sosial. 
Misalnya, LSM, karang taruna

Langkah-langkah analisis sosial, yaitu:
Tentukan apa yang akan dianalisis
Mengumpulkan data dari berbagai sumber
Identifikasi masalah tersebut
Melakukan pemahaman persepsi dari berbagai kelompok
Lalu menentukan solusi

No comments:

Post a Comment